Kamis, 27 Februari 2014

Arab Saudi dan Israel Membantu ISIS di Irak

“Militer Irak sedang berperang secara terbuka dengan teroris. Arab Saudi telah mengirim senjata serta teroris," kata Mohammed Alauqili, pejabat anggota Koalisi Negara Hukum.

Arab dan AS, Zionis Iseral
Arab dan AS, Zionis Iseral

Arab Saudi dan Israel mendukung kelompok teroris al-Qaeda di Irak, demikian kata seorang politisi Irak, Senin (24/4/2014).

“Militer Irak sedang berperang secara terbuka dengan teroris. Arab Saudi telah mengirim senjata serta teroris," kata Mohammed Alauqili, pejabat anggota Koalisi Negara Hukum.

Pasukan keamanan Irak sedang bertempur memberantas kelompok Takfiri al-Qaeda dari ISIS di kota Ramadi dan Fallujah di bagian barat propinsi Anbar Irak dalam dua bulan terakhir.

"Para teroris ISIS telah menggunakan senjata kecil yang tampaknya dari Israel," tambah Alauqili.

Menurutnya perbatasan Irak dengan Arab Saudi menjadi rute utama selundupan senjata untuk teroris ISIS di negara itu.

"ISIS sedang mencoba berperang di berbagai kota dalam upaya memecah barisan militer Irak. Israel membantu mereka," tambahnya lagi.

Kekerasan meletus di Anbar pada Desember lalu setelah pasukan keamanan membersihkan sebuah kamp protes di Ramadi. Pihak berwenang Irak mengatakan kamp tersebut digunakan sebagai markas para teroris al-Qaeda untuk melancarkan serangan ke berbagai wilayah di negara itu.

Dalam pertempuran terbaru di propinsi al-Anbar, pasukan keamanan dan militer Irak didukung penuh oleh suku Sunni.[IT/r]
 
 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar